Chat Whatsapp

Cara Mudah Meredakan Sakit Gigi Yang Bisa Dilakukan Dirumah

shape image

Cara Mudah Meredakan Sakit Gigi Yang Bisa Dilakukan Dirumah

Sakit gigi adalah salah satu penyakit yang paling menyebalkan dalam hidup, Rasa sakitnya bisa membuat emosional pada diri kita dan juga dapat menganggu aktivitas sehari-hari. Untuk mengatasi sakit gigi kita dapat pergi ke dokter, akan tetapi admin punya tips untuk meradakan sakit gigi yang bisa diterapkan dirumah.



Penyebab sakit gigi :


  • Karies atau lubang gigi

Penyebab sakit gigi itu ada 2 jenis, yaitu by dental condition dan yang kedua by non dental condition. Sakit gigi disebabkan karena beberapa faktor yang pertama adalah karies atau lubang gigi. Di dalam gigi terdapat persyarafan dan peredaran darah yang dapat memberikan rangsangan ketika terjadi sesuatu di dalam gigi, ketika gigi itu terjadi lubang atau karies akan menimbujlkan rasa sakit.


  • Masalah pada gusi

Selain karies masalah pada gusi juga sering menyebabkan rasa sakit, masalah pada gusi biasanya terjadi karena adanya karang gigi yang terdifusi terjadi peradangan dan bisa menimbulkan rasa sakit.


  • Abses atau pembengkakan

Berikutnya adalah abses atau pembengkakan, Biasanya banyak faktor yang bisa menyebabkan terjadinya pembengkakan salah satunya adalah karies atau lubang gigi. 


  • Gigi bungsu

Keempat adalah gigi bungsu yang infeksi. Apa itu gigi bungsu? gigi bungsu adalah gigi yang terakhir keluar dan tidak bisa tumbuh dengan sempurna di rahang kita karena kekurangan tempat. Biasanya karena tumbuhnya paling terakhir dan rahangnya tidak muat atau sempit, akhirnya si Gigi ini tidak bisa keluar dengan sempurna. 


Cara meredakan sakit gigi :


  • Minum obat sakit gigi

Cara meredakan sakit gigi yang pertama adalah dengan minum Parasetamol atau Paracetamol, biasanya obat ini dikenal untuk meredakan sakit kepala. Obat ini juga bisa untuk meredakan sakit pada gigi atau sakit pada rongga mulut. Selain parasetamol, Ibuprofen juga dapat menghilangkan rasa sakit pada gigi karena mempunyai kadar analgesik atau pereda nyeri.


  • Berkumur dengan air garam

Cara kedua adalah berkumur dengan air garam. nah sebenarnya cara ini sudah dari turun-temurun yah diceritakan dari orangtua kita jika sakit gigi coba untuk berkumur dengan air garam. Berkumur dapat menghilangkan sisa-sisa makanan yang ada di sela-sela gigi atau di dalam lubang gigi, Sehingga dapat membantu mengeluarkan sisa makanan. Sifat garam dapat menyerap molekul air yang dibutuhkan bakteri untuk hidup, sehingga ketika kita berkumur dengan garam bakteri tidak akan berkembang biak dengan baik.


  • Mengunyah cengkeh

Ketiga adalah dengan mengunyah cengkeh, jika kita masih bisa mengunyah atau kita tidak merasakan rasa sakit pada saat kita mengunyah makanan, maka kita bisa mengunyah cengkeh. Caranya adalah berkumur dengan air garam 30 detik, Setelah itu masukkan 2/3 cengkeh di dalam mulut di daerah yang terasa sakit ya.. misalkan digigi kanan bawah, kemudian kita ambil cengkeh dan arahkan ke arah gigi kanan bawah, lalu kita kunyah cengkeh beberapa menit, nanti cengkeh akan lunak dengan air liur.


Cengkeh akan mengeluarkan minyak setelah kita mengunyahnya, nahh minyak itu yang akan meredakan sakit pada gigi kita. Tapi perlu diketahui kekurangannya, yaitu rasa pahit yang dihasilkan memang tidak nyaman tapi akan berkurang dalam waktu sekitar 6-10 menit.


  • Kompres menggunakan es batu

Cara Selanjutnya yang sering dilakukan oleh sebagian orang untuk menghilangkan rasa sakit pada gigi adalah dengan kompres dingin menggunakan es batu. Langkah yang pertama siapkan lab atau kain kecil yang tipis saja, kemudian kita ambil es batu dan bungkus menggunakan kain lab tadi. lalu tempelkan disekitar gigi yang sakit sekitar 5-10 menit, atau yang lebih maksimal 15 menit. Kalau terasa terlalu dingin di kulit, kita bisa angkat sebentar lalu tempelkan lagi.


  • Mengatur posisi kepala saat tidur

untuk penanganan sakit gigi yang terakhir adalah mengatur posisi tidur dengan kepala lebih tinggi dari jantung. Posisi kepala yang lebih tinggi akan membuat darah sedikit mengalir ke arah Gigi. Jadi Semisal kepala kita posisinya sejajar atau lebih rendah dari jantung, maka pembuluh darah akan sejajar dan banyak mengalir ke arah gigi. hal itulah yang bisa menyebabkan rasa sakit yang lebih parah.


Demikian tips cara meredakan sakit gigi yang bisa diterapkan dirumah, Semoga artikel ini dapat membantu ya.. jangan lupa ikuti blog ini untuk mendapatkan update seputar kesehatan lainnya. Jangan lupa rajin-rajin sikat gigi sehari 2 kali ya, agar bakteri tidak bersarang pada gigi yang dapat menimbulkan penyakit.


Posting Komentar

Jika Ada Pertanyaan Silahkan Berkomentar Di Kolom Komentar

© Copyright 2023 SANGART DESAIN

Chat Whatsapp

Pesanan ini membutuhkan aplikasi WhatsApp.

Pesan sekarang